KETIKA KATA HILANG MAKNA | MUSTAFA | ILUSI | TELAH TIBA MUSIM SEMI | KEKASIH TERSEMBUNYI - Anam Khoirul Anam Official -->

KETIKA KATA HILANG MAKNA | MUSTAFA | ILUSI | TELAH TIBA MUSIM SEMI | KEKASIH TERSEMBUNYI

KETIKA KATA HILANG MAKNA
PERNAHKAH sekali waktu kau menenggak anggur yang hilang rasa?
sebagaimana lidah mengecap sebutir garam, rasa asin adalah kebenaran

bila sari telah tiada, lidah hanya menelan ragam ampas

Baca Juga

  
Bila kau datang pada telinga tuli, kata-kata tiada arti
orang buta lebih butuh kata pun tongkat sebagai petunjuk
bagi lidah yang mati, ragam rasa takkan terasa lezat

Ketika kata hilang makna, suara hanya menjadi kotoran telinga

kata-kata hanya bergegas tanpa bekas, bahkan tak singgah sejenak
bila sari telah tiada, lidah hanya menelan ragam ampas
Yogyakarta, 16 Juni 2015

MUSTAFA
SERING kali kita berkata, “Mustafa, Mustafa!” sebagai kekasih tercinta
benarkah roh Mustafa hidup dalam dada, atau sekadar kata? 
dalam dada yang penuh dusta takkan ada cahaya menyala

Gula dan madu tentu berbeda secara bentuk maupun rupa
bahkan rasa manis dari keduanya pun terasa sangat berbeda
lalu, keabadian mana lagi bila cinta hanya sebatas kata?

Cahaya cinta Mustafa tidak ada di hati para pendusta
sebab cinta itu adalah cahaya di atas cahaya semesta
bagi para pendusta, kebenaran hanya ada di dalam logikanya
Yogyakarta, 16 Juni 2015

ILUSI
APAKAH kau sedang mencipta ragam ilusi niskala, hai pikiranku?
sering kau mengira batu adalah pualam, sedang keduanya berbeda
kau juga mengira mimpi adalah kenyataan, sedang keduanya berbeda

Tentu saja simfoni jauh lebih lembut didengar oleh telinga
sedangkan letusan jauh lebih memekak dan begitu kasar didengar
keduanya perlu cara pandang berbeda bila ingin disebut keindahan

Ilusi apa lagi yang ingin kau cipta, hai pikiranku?
kau takkan menemukan hakikat kebenaran dalam ilusi macam itu
hakikat kebenaran ada dalam kebenaran itu sendiri, bukan sebaliknya
Yogyakarta, 05 Juni 2015

TELAH TIBA MUSIM SEMI
EMBUS angin datang keraikan daun kering di emper rumah
ia hadir membawa roh musim semi, mengabarkan kebahagiaan hidup
enyahlah hambar, hadirlah ambar, sukacita merekah dalam palung hati

Musim gugur berlalu membawa nyanyian sunyi ke ceruk bumi
menarilah debu bersama kawanan rintik hujan kala terik lenyap
jiwa-jiwa pasrah menyambut tunas bangkit dari lelap tidur panjang

Telah tiba musim semi setelah pancaroba renggut roh kehidupan
bila syahwat kalahkan iman, logika bak tanah musim kemarau
kemarau adalah kabar kematian, sedangkan musim semi adalah keberkahan
Yogyakarta, 08 Juni 2015

KEKASIH TERSEMBUNYI
KE MANA pecinta menghadapkan wajah, di situ Kekasih menemani
tak ada kesendirian abadi baginya, sebab ada Kekasih tersembunyi
walaupun dunia laksa duri, hati pecinta punjung sukacita adanya

Di bibir pecinta, pedih rindu adalah kasidah pemusnah resah
bukankah dari palung hati pecinta akan lahir madah magis?
kepada Kekasih tercinta segala puji merebak semesta tak terkira

Oh, sudilah menjamah tandus jiwa ini agar subur kembali
tak terbayangkan bila Kekasih tersembunyi enyah dari dalam diri
pastilah jasad ini hanya rangka teramat fana tanpa esensi
Yogyakarta, 12 September 2015

Sajak ini telah dipublikasikan di KORAN MERAPI (04/10/2015)


Berlangganan update artikel terbaru via email:




Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel